Detail Paket
KUKS COCOK SEBAGAI Tempat Kumpul para kalangan umat Katolik dari paroki manapun.
KUKS sudah terbukti selama 13 tahun lebih perjalanannya sudah tercatat sekitar 3000 umat yang terdiri dari sekitar 90 kota dari Medan sampai Papua.
KUKS COCOK SEBAGAI Tempat Kumpul para kalangan umat Katolik dari paroki manapun.
KUKS sudah terbukti selama 13 tahun perjalanannya sudah tercatat 2.719 umat yang terdiri dari sekitar 91 kota dari Medan sampai Papua. KUKS memang cocok sekali untuk tempat kumpul para umat yang rindu Tuhan atau merasa sebagai domba domba yang haus akan Pengembala Utama.
Dengan pengalaman lebih dari 10 tahun, dan sudah melakukan perjalanan ziarah sebanyak 139 X TRIP . KUKS semakin percaya diri untuk berkomitmen menjalankan kegiatan perziarah, pelayanan dan menjalin persahabatan secara kasih. dan menjalin persekutuan dengan umat katolik dari paroki lain. Sesuai tuntutan kondisi global merupakan salah satu komitmen KUKS dibentuk dalam setiap kiprahnya menjalankan peran strategis dalam pelayanan dengan umat lain.. Semangat KUKS yang dicanangkan adalah bersifat komunitas yang HETEROGEN sesuai dalam ajaran YESUS dengan para rasulNYA.
DiDalam KUKS ada upaya perbaikan iman pengharapan dan semangat untuk mengenal YESUS lebih dalam, Dimana ada lima cara mengenal YESUS dengan baik adalah: 1. Berdoa setiap hari 2. Membaca Firman Sabda Allah 3. Menerima Sakramen SakrameNYA sesuai litugi katolik 4. Menjalin PERSAHABATAN dengan sesame 5.Menjalankan PELAYANAN dalam bentuk apapun karena melihat YESUS dalam diri orang lain. Bentuk lain untuk mengenal YESUS bisa juga dalam berdevosi pada Bunda Maria. saat ini merupakan salah satu bukti bahwa Bunda Maria sebagai Penolong Abadi karena Bunda Maria menghantarkan doa doa kita pada YESUS sehinnga doa kita dikabulkan.
Tujuan kita berziarahan adalah 1.Menghadap pada ALLAH 2.Supaya mengalami perjumpaan dengan ALLAH dan merasakan kasihNYA, berkatNYA yang diberikan gratis pada anak-anakNYA 3.Hidup damai sejahtera dan bahagia didalam YESUS putraNYA. 4. Manusia orang berdosa seingga perlu Pertobatan karena terpisah dari ALLAH 5. YESUS satu satunya yang memberikan kita kemampuan untuk menghayati hidup baru dalam kuasa Roh KudusNYA 6.Supaya memahami dan mengerti dengan tepat bahwa ALLAH menyediakan KARUNIANYA
100% KUKS bukan lembaga Tour Travel tetapi Sebagai lokomotif KOMUNITAS untuk menjalin persahabatan umat kristiani katolik dari paroki manapun yang bergerak di bidang perziarahan, rekoleksi atau bansos rohani. KUKS merupakan wadah gabungan pengurus umat paroki dari manapun yang mau terlibat untuk saling melayani, saling mendukung, saling mendoakan umatnya, agar mereka kembali datang kepada YESUS sumber kehidupan iman kita.
Perlu kita ketahui masih banyak umat yang kurang tahu dan kenal Yesus dalam iman Katolik secara utuh dan masih banyak yang tersembunyi, sehingga masihbanyak orang yang belum mengetahui mesteri Allah dan Dogma dogma para rasul yang sudah berlangsung duaribu tahun. Marilah kita gabung pada paguyuban KUKs ini agar pola pikir dan keimankatolikan kita tumbuh serta kita bisa menjalin persaudaraan diantara kita, dimana membuat kita sadar akan pesan Yesus untuk saling mengasihi, melengkapi, dan saling mendukung.
Jika Anda punya rencana untuk WISATA HATI dan ingin menjalin persaudaraan. Jangan takut di KUKS, pasti ketemu teman baru yan akan kita rasakan sebagai saudara. KUKS sudah bergema dalam semboyannya MELAYANI YESUS DALAM DIRI ORANG LAIN.
Jangan khawatir akan kesederhanaan dalam kebersamaan saat mengikuti perjalanan KUKS, karena dengan kesederhanaannya membuat kita belajar rendah hati, belajar bersyukur dan belajar untuk menerima dalam mati raga.
KUKS ini menawarkan cukup banyak WISATA HATI pilihan untuk kita ikuti. ternyata KUKS ini juga memiliki banyak pengalaman iman dan misteri Ilahi yang membuat iman kita tumbuh.
Baiklah agar tidak panjang lebar, berikut ini ulas secara singkat Tempat Wisata Hati yang di kunjungi oleh KUKS.
1.WISATA HATI 9 GUA MARIA
Ziarah 9 Gua Maria sudah di patenkan oleh KUKS pada saat 2010 dimana KUKS berziarah dari jawa Timur sampai Jawa Tengah atau dari Jawa Tengah sampai Jawa Barat.
- WISATA HATI CIKANYERE
Wisata hati Cikanyere pada dasarnya yang di ikuti adalah Penyembuhan Luka Batin, karena moment ini sangat penting karena jika kita benar2 sembuh maka ada perubahan perilaku kita dan perubahan karakter dari sifat buruk menjadi baik.
- WISATA HATI TORAJA
Wisata hati Toraja mengingatkan kita akan sebagian budaya Nasional kita punya. Banyak sejarah iman katolik di SULSEL. Sekitar 60% umat katolik SULSEL ada di TORAJA.
- WISATA HATI BALI
Wisata hati Bali bukan hanya menyatakan keindahan Pulau Dewata, tetapi di Bali banyak budaya yang bertoleransi. Sehingga di Bali banyak Gereja Katolik yang bernuansa Hindu. Jadi di Bali keindahan seni patung dan lukis secara budaya Hindu Bali banyak dijumpai di Gereja Katolik.
- WISATA HATI MANADO
Wisata hati Manado sebagai kota di ujung pantai Sulawesi Utara, banyak pula tinggalan Gereja katolik awal dan GM pertama di Sulawesi. Manado terkenal juga Bunaken dan wisata alamnya.
- WISATA HATI LARANTUKA
Wisata Hati Larantuka adalah wisata iman katolik yang dimulai di abad 14. Disini terkenal asal muasal iman gereja katolik masuk ke Indonesia. Di Larantuka terkenal budaya Semana Santa disaat Paskah.
- WISATA HATI TENGBAR / TENGTOK / TENGPAN
Wisata Hati OSK adalah wisata yang di bungkus retret bertapa di PERTAPAAN AWAM Melung Baturaden. Dimana kita diajar berdoa dan mengasihi Yesus sebagai sumber Kerahiman Ilahi.
- WISATA HATI POHSARANG
Wisata Hati Pohsarang adalah milik Keuskupan Surabaya, yang berada di Wilayah Kota Kediri Jawa Timur. GM maria disini sangat menarik sebab terdapat banyak patung di jalan salib yang besarnya seperti manusia pada umumnya.
9 WISATA HATI SINGKAWANG + PONTIANAK
Wisata Hati Pontianak adalah perjalanan ziarah di KalBar, kawasan banyak suku dayak yang sudah mulai mau menggenal Tuhan, serta sudah ada banyak dari mereka yang menjadi para imam dan suster. Tetapi kita juga tidak lupa mampir di kota Singkawang sambil melihat budaya Cap Go Me milik etnis cina disana yang sudah berjalan ratusan tahun.
- WISATA PENANG MEDAN
Wisata Hati Penang juga memiliki tradisi seperti di Larantuka, yaitu setiap tanggal 26 Juli mereka merayakan Pesta St Anna (Nenek Yesus). Saat itu banyak terkumpul umat dari mancanegara, Cina, Philipin, Indonesia, Inggris, India dll datang untuk merayakan pesta itu, sambil menikmati makan Gratis.
Tidak lupa kita juga wisata alam di Medan dan sekitar samosir.
- WISATA HATI VIETNAM
Wisata Hati Vietnam menarik kita kunjungi karena di Vietnam sudah ada calon Santo dan Santa. Di Vietnam sudah mendasar perubahannya setelah merdeka di thn 1973, ideologinya sudah memberi banyak kebebasan untuk memeluk agama Katolik, meskipun pada awalnya perlu perjuangan. Wisata alam, dan wisata Hati di Vietnam sangat menarik setelah ada penampakan Maria di Lavang.
- WISATA HATI MANILA
Wisata hati Manila memerlukan semangat tinggi untuk melihat dan membandingkan kota besar dari sebuah Negara Philipina yang mayoritasnya umat Katolik. Kita bias membandingkan kebiasaan mereka beribadah dan kebiasaan mereka mengKuduskan para Santo Santa di sana.
13 WISATA HATI YESUSALEM / HOLYLAND
Wisata hati Holyland di mulai dari Mesir Kairo sampai menuju Amman Jordania. Kita akan mengunjungi situs Rohani dan Gereja gereja yang memiliki nilai sejarah di Alkitab kristiani. Bagi mereka silakan merenungkan untuk bisa merasakan panggilan Tuhan seperti yang dirasakan Abraham. Nikmati perjalanan kita di Timur Tengah yang penuh konflik politik mulai Jaman dulu sampai sekarang.
- WISATA HATI EROPA LOURDES-FATIMA-VATIKAN
Wisata hati Eropa di mulai dari sepanjang pesisir selatan Italia Roma terus ke Utara sampai ke kota Lesbon, yang kita lewati kira2 sekitar 6.000 km di 5 Negara. (Portugis, Spanyol, Italia, Prancis,Vatican).
Wisata hati Eropa dominat yang kita kunjungi adalah situs rohani dan Gereja Gereja Dasyat penuh historical.
- WISATA HATI GEREJA AWAL TURKEY
Wisata hati Gereja Awal disaat jaman Para rasul banyak di jumpai di Turkey. Kawasan di eropa Timur. Wisata hati ini untuk mengingatkan kita agar waspada akan ragi saduki dan ragi Farisi. (PERSIAPAN JALUR BARU)
16. WISATA HATI KOREA SELATAN
Wisata hati Gereja Korea dan kota Indah di Seol, Jeju dan Naju. Kawasan di Asia juga mulai banyrak situs Rohani, yang tidak kalah menariknya. (PERSIAPAN JALUR BARU)
Gallery
Informasi Tambahan
- Durasi Ziarah 8-16 hari
- Lokasi Luar Negeri, Dalam Negeri
- Tempat Berkumpul Tidur Wisma Tamu GRATISS
- Jumlah Peserta Minimum : 16 - Maximum : 25
- Pendamping Romo
- Wisata (BONUS) Cuchi Tunnel - Belanja - Wisata istana Raja Kambogia
- Biaya 1-20
Hubungi Kami
Alamat Pusat :
Jalan Karangmenjangan 6 no 49 Surabaya
+62-31-5936449, +628165454213
+6285330894159
+6285330894159, +628165454213
kuks.siarah@gmail.com
markus.prasodjo@gmail.com